Master Of Torque Anime Bikinan Yamaha Masuk Episode Terakhir

Yamaha punya cara lain untuk memperkenalkan produknya terutama memperkenalkan produk MT Series. Salah satunya lewat tayangan anime dengan judul diambil dari anama motor tersebut Master of Torque. Master of Torque pertama kali di tayangkan pada 20 Marer 2014, dan tersedia dalam beberapa bahasa, dari mulai Jepang, Inggris, Spanyol, dan Jerman.

Dikutip dari sumber terpercaya  global.yamaha-motor.com, disebutkan bahwa film ini adalah upaya untuk membantu mengkomunikasikan visi Yamaha kepada masyarakat umum. Apalagi di Jepang anime adalah salah satu media paling populer di kalangan anak muda.Secara garis besar, film animasi yang ditayangkan melalui website resmi dan channel Yamaha di Youtube ini menceritakan gaya hidup bikers, yang berada di antara modernitas dan nilai-nilai tradisional Jepang.

"Yamaha Motor berharap seri hiburan ini akan membantu mengkomunikasikan ikatan antara orang dan kesenangan berkendara," demikian tulis mereka.

Kali ini Yamaha resmi merilis episode terakhir Master of Torque. Dalam episode ini, diceritakan akhir perjalanan tiga orang pengendara Yamaha MT Series di kaki Gunung Fuji.

0 Response to "Master Of Torque Anime Bikinan Yamaha Masuk Episode Terakhir"

Post a Comment