Suzuki Swift Baru Ada Pilihan Transmisi AMT 5 Percepatan

Seperti artikel yang saya bikin sebelumnya mengenai kehadiran Suzuki Swift terbaru memang cukup menarik perhatian. dari angin yang berhembus dikabarkan Suzuki Swift generasi baru akan ditawarkan dengan transmisi Automated Manual Transmission (AMT) 5 percepatan. Dari sumber yang terpercaya yaitu Indianautosblog dari Carwale, Selasa, Swift terbaru diperkirakan meluncur paruh kedua 2017. Tapi, belum jelas apakah transmisi AMT itu hadir untuk varian mesin bensin dan diesel atau hanya mesin diesel.

Hemmm bikin penasaran sumpah gan dengan mobil ini. Selanjutnya selain AMT, Suzuki Swift generasi terbaru ini dilaporkan memiliki sistem SHVS mild-hybrid. Menggunakan platform ringan, mobil ini diklaim bisa meningkatkan efisiensi bahan bakar. Suzuki Swift terbaru dikabarkan memiliki tampilan depan yang keluar dari pakem Suzuki Swift yang ada saat ini. Model terbaru Suzuki Swift ini telihat lebih modern. Perbedaan paling mencolok terlihat pada tampilan lampu utama, yang kini lebih melengkung. Tidak hanya lampu utama yang berubah, tampilan fog lamp dan grille memiliki desain baru.

Suzuki Swift akan menggendong mesin baru, yakni mesin 1.4 liter turbo empat silinder layaknya Vitara S yang mampu menyemburkan 140 tenaga kuda. Ngomong soal transmisi Swift juga dikatakan akan menawarkan transmisi manual 6 percepatan

0 Response to "Suzuki Swift Baru Ada Pilihan Transmisi AMT 5 Percepatan"

Post a Comment